Jumat, 18 Oktober 2013

Keselamatan bagi pengendara sepeda motor

Hai guys, perlu kalian ketahui nih bahwa produksi sepeda motor di Indonesia terus meningkat. Sekitar 1.130 unit perhari dan sekitar 11.362.396 unit pertahun. Itu pertumbuhan sepeda motor yang di Ibu Kota Indonesia saja loh belum diseluruh Indonesia guyss, bisa ngebayangin gak kalian 10 tahun yang akan datang perkembangan transportasi di Indonesia kaya gimana? Kenapa ya masyarakat Indonesia lebih memilih menggunakan sepeda motor daripada angkutan umum? padahal kendaraan roda dua atau sepeda motor ini bukan yang tepat untuk sarana transportasi loh guys. Dari 100% pengguna jalan di Indonesia hanya 2% yang menggunakan angkutan umum dan 98% menggunakan sepeda motor. 

Terkait dengan ini pengguna sepeda motor mungkin bisa dibilang cukup mencemaskan guys, tapi kekhawatiran terhadap kecelakaan yang dialami pengendara sepeda motor bukan tanpa alasan loh, pengendara sepeda motor sudah dicap tidak memperhatikan keselamatan diri dan keselamatan orang lain. Situasi itu bertambah buruk karena terjadi peningkatan signifikan pengendara sepeda motor di berbagai kota guys. Keselamatan di jalan bagi pengendara sepeda motor adalah perhatian penting, karena mengendarai sepeda motor memerlukan keseimbangan, keterampilan dan kontrol yang lebih besar dibandingkan dengan mengemudikan sebuah mobil. Sebuah sepeda motor memiliki beberapa kekurangan seperti kurang terlihat di jalan karena adanya faktor blind spot dan dimensi/bentuk sepeda motor yang kecil memberikan sedikit perlindungan terhadap pengendaranya. Setiap jam sibuk, pengguna sepeda motor saling serobot di sejumlah ruas jalan. Mereka tidak mempedulikan keselamatan diri dan orang lain, pemandangan itu sangat memprihatinkan karena seharusnya kendaraan yang digunakan lebih aman dan nyaman, tapi dengan kurang memadainya angkutan umum menjadikan sepeda motor pilihan utama. Ternyata masyarakat lebih memilih sepeda motor dengan alasan biaya yang cukup ekonomis dan murah apabila dibandingkan dengan angkutan umum. Kalau begitu kita harus tau dong guys cara berkendara sepeda motor dengan baik, aman dan selamat.

Dibawah ini adalah pengingat penting untuk mengurangi risiko kecelakaan bagi Pengendara sepeda motor : 

DEFENSIVE RIDING
Tahun demi tahun, statistik menunjukkan bahwa sepeda motor tetap kelompok yang paling rentan mengalami kecelakaan di antara semua pengguna jalan. Untuk meningkatkan keselamatan di jalan seorang pengendara sepeda motor harus mengikuti peraturan dasar lalu lintas dan peraturan lainnya, seperti ;

1. Tetap berjalan di lajur kiri saat berkendara, kecuali ketika akan mendahului/menyalip
2. Mengontrol emosi
3. Tidak berkendara saat mabuk
4. Menjaga jarak aman dari kendaraan lain
5. Jangan mengendarai sepeda motor secara zig zag
6. Jangan menyalip sebuah konvoi kendaraan
7. Mengatur kecepatan kendaraan sesuai ketentuan kecepatan yang diatur.
8. Memperlambat laju kendaraan saat mendekati tikungan
9. Mengantisipasi pejalan kaki yang mungkin menyeberang di seberang jalan
10. Mampu merespon dengan aman kondisi jalan yang berbahaya atau sulit, seperti adanya kecelakaan lalu lintas, pekerjaan jalan, tumpahan oli, jalan yang berpasir, puing-punig dijalan, lubang ataupun cuaca buruk.
11. Memastikan memiliki waktu 3 detik untuk menginjak rem dan berhenti tepat dibelakang kendaraan lain.
12. Keluar dari blind spot, sehingga dapat terlihat oleh pengendara lain.

TIPS KESELAMATAN JALAN BAGI PENGENDARA SEPEDA MOTOR
Untuk menghindari kecelakaan, sebelum berkendara ada baiknya memulai dengan menggunakan peralatan yang tepat, seperti; Helm yang baik dan sesuai standar, sarung tangan, jaket, dan sepatu. Periksa kembali ban, pastikan ban tidak botak dan masih berulir. Nyalakan lampu utama sepeda motor setiap saat agar memberikan visibilitas yang lebih baik di jalan bagi pengendara lain. Selain itu berikut beberapa tips yang bisa anda ikuti;
1. Berkonsentrasi ketika Anda berkendara serta fokus pada jalan
2. Kontrol emosi dengan baik saat berkendara
3. Jangan berkendara di bawah pengaruh alkohol dan narkotika
4. Atur kecepatan sepeda motor serta selalu hati-hati
5. Jangan mengubah jalur tiba-tiba, berikan lampu isyarat penunjuk arah atau isyarat tangan kepada pengguna jalan lain sebelum mengubah lajur ataupun saat mendahului.
6. Hindari membuntuti kendaraan, selalu jaga jarak aman dari kendaraan di depan
7. Selalu sopan dan menghargai pengguna jalan lainnya.
8. Selalu mematuhi peraturan lalu lintas, lampu pengatur lalu lintas/traffic light maupun rambu-rambu lalu lintas.

KARAKTERISTIK PENGENDARA SEPEDA MOTOR YANG BAIK
1. Mematuhi segala peraturan lalu lintas dan selalu tertib dijalan
2. Menjaga kendaraan dalam kondisi laik jalan
3. Menggunakan pakaian yang pas dan baik serta menggunakan sepatu
4. Memastikan bahwa pengait helm terpasang dengan baik pada dagu saat akan berkendara
5. Menyalakan lampu utama Sepeda Motor untuk visibilitas bagi pengendara lainnya, dan memastikan lampu penunjuk arah/sign berfungsi dengan baik.
6. Mengecek Kaca spion apakah terpasang dengan benar
7. Melakukan pengereman secara efektif
8. Selalu menggunakan Ban yang berulir dan tidak botak/aus.

Itu dia guys tips supaya berkendara menggunakan sepeda motor dengan baik, aman, selamat dan nyaman. Semoga bisa bermanfaat untuk kalian ya khususnya bagi pengendara sepeda motor nih. Semoga dengan adanya postingan blog ini bisa mengurangi tingkat kecelakaan lalu lintas terutama bagi pengendara sepeda motor. Jadilah pelopor keselamatan dalam berkendara dan menjadikan keselamatan sebagai kebutuhan kita pada saat berkendara. Tunggu postinganku berikutnya ya..see you…J

Sumber :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar