Senin, 04 Januari 2016

Kondisi Lalu Lintas di Kota Bekasi Saat Tahun Baru 2016

Tahun baru adalah suatu perayaan di mana suatu budaya merayakan berakhirnya masa satu tahun dan menandai dimulainya hitungan tahun selanjutnya. Budaya yang mempunyai kalender tahunan semuanya mempunyai perayaan tahun baru. Hari tahun baru di Indonesia jatuh pada tanggal 1 Januari karena Indonesia mengadopsi kalender Gregorian, sama seperti mayoritas negara-negara di dunia (Wikipedia).
Pergantian tahun 2016 disambut oleh masyarakat di seluruh dunia dengan berbagai macam budaya yang berbeda-beda. Sebagian daerah ada yang merayakan pergantian tahun dengan cara mengadakan konser, pesta kembang api, pengajian atau syukuran dan bahkan ada yang mengadakan lomba-lomba. Namun sebagian besar masyarakat lebih memilih merayakan pergantian tahun ini dengan menyalakan kembang api, seperti yang dilakukan di kota Bekasi. Hampir sebagian besar penduduk keluar rumah untuk dapat mengikuti dan melihat pergantian akhir tahun 2015.



Dengan banyaknya masyarakat yang berlalu lalang di ruas jalan akibatnya adalah kemacetan lalu lintas yang tidak dapat dihindari, pertumbuhan jumlah kendaraan yang tidak seimbang dengan perkembangan jalan yang ada merupakan salah satu faktor terjadinya kemacetan ini. Kondisi arus lalu lintas tersendat akibat banyaknya kegiatan masyarakat diajalan yang berjualan dan juga pembeli yang tidak beraturan dan juga banyaknya kendaraan yang keluar masuk disekitar mall di Kota Bekasi.
 


Pemerintah Kota Bekasi mengadakan Car Free Night (CFN) untuk dapat meminimalisir kemacetan yang tidak diinginkan tersebut, berdasarkan keterangan kasat lantas Polresta Bekasi pelaksanaan CFN di kota Bekasi dilaksanakan di sepanjang ruas jalan Ahmad Yani mulai pukul 20.00 – 02.00 WIB. Sehingga terdapat pengalihan arus lalu lintas di sebagian wilayah di Kota Bekasi, pihak kepolisian juga mengantisipasi apabila pelaksanaan pesta kembang api yang dilakukan di sekitar Summarecon Mall Bekasi dengan cara mengatur arus lalu lintas dan melakukan rekayasa lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan dan kepadatan lalu lintas yang parah.